Jumat, 06 April 2012

Metamorfosis

Masyarakat Madura adalah salah satu masyarakat yang paling dinamis dan kreatif yang pernah saya kenal. bagaimana tidak :dari banyak interaksi yang terjadi baik dari hasil silang budaya (jawa-mataram dan china-semarang dan eropa) dan hasil pengalaman merantau dan berdagang, banyak sekali yang diadaptasi menjadi sesuatu yang baru yang justru dapat mencerminkan karakter kuat Madura sendiri. Batik di atas adalah "Fajar menyingsing" di Pamekasan, tetapi dikenal dengan nama "Merak Ngibing" di bumi Parahyangan. Menggambarkan sepasang merak dengan ekor bersisih-an, masyarakat Madura menagdaptasi dengan menambahkan karakter lokal, menjadi satu motif baru yang sama menariknya dan terasa dinamis (beberap diantara contoh diatas juga mengandung "Junjung Drajad" atau "Panji Lekkok")